Hari ini, Minggu 26 Januari 2025, Pasar Rakyat Kebonbatur di Kebonrejo, RW 27, Mranggen, Demak, secara resmi dibuka. Acara peresmian ini dihadiri oleh Kepala Desa Ahmad Fatoni dan diikuti oleh pengurus Pasar Rakyat Kebonbatur yang dipimpin oleh Suwandi alias Tunggak.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Ahmad Fatoni menyampaikan bahwa Pasar Rakyat Kebonbatur ini merupakan salah satu upaya pemerintah desa untuk meningkatkan perekonomian masyarakat dan memenuhi kebutuhan dasar masyarakat.
Suwandi alias Tunggak, sebagai penanggung jawab pengelola pasar, menyampaikan bahwa Pasar Rakyat Kebonbatur ini akan menjadi tempat yang nyaman dan aman bagi masyarakat untuk berbelanja dan berjualan.
Pengurus pasar rakyat, Muzamin, menyampaikan bahwa dengan peresmian Pasar Rakyat Kebonbatur ini, diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memajukan perekonomian desa. ungkapannya.
Azis